Kiat Jitu manfaatkan kehebatan Digital Marketing

March 4, 2015
March 4, 2015 Fahri ubay

Kiat Jitu manfaatkan kehebatan Digital Marketing

Apa itu Digital Marketing?

Digital Marketing atau Pemasaran Digital adalah usaha untuk mempromosikan sebuah Brand atau produk dengan menggunakan media digital dan jaringan lebih luas yang dapat menjangkau konsumen secara tepat waktu, pribadi, dan relevan. Marketing dapat dilakukan Ā dengan cara memperkenalkan / mempromosikanĀ  dengan menggunakan media komputer (jaringan komputer) atauĀ  internet melalui berbagai kanal yaitu Jaringan Non internet (mobile network /Phone dan TV kabel) dan Jaringan Internet (website, iklan di internet, Email dan social media).

Untuk itu, pemahaman tentang media atau alat yang digunakan guna memperluas layanan pun harus dikuasai. contoh yang umum adalah Ā Smart phone, fitur yang memudahkan seorang konsumen dalam mengakses sebuah situs harus memperhitungkan media yang satu ini.

Pemasar digital berfungsiĀ  memonitor hal-hal seperti apa yang sedang dilihat, seberapa sering dan untuk berapa lama, melakukan interaksi online, menata dan mengendalikan konten, serta Ā masih banyak lagi hal lainnya. Sementara Internet adalah Ā saluran yang paling terkait dengan pemasaran digital, contoh yang lain termasuk nirkabel pesan teks, pesan instan, aplikasi ponsel, billboard elektronik, televisi dan radio saluran digital.

Bagaimana Kiat keberhasilan dalam Digital marketing

Strategi marketing yang benar dan tepat dapat dikatakan berhasil jika strategi tersebut mampu meraih hati para konsumen dalam menawarkan produk. Agar kegiatan digital marketing Anda dapat berjalan cepat dan tepat pada sasarannya, disini saya tidak membicarakan hal teknis dari Digital Marketing karena diperlukan seorang yang ahli dibidang ini.

 

Integrated Support digital marketing klopidea

Ada beberapa strategi Digital marketing yang perlu diterapkan, berikut beberapa kiat nya :

1. Konten dan Konsistensi

Inti dari Marketing campaign adalah Konten yang menarik dan konsisten. Konsisten dan fokus adalah hal yang paling penting dalam kegiatan Digital Marketing, pemahaman yang benar tentang pengertian dan kesinambungan memelihara fitur konten akan membantu untuk menemukan cara sertra posisi yang tepat untuk tujuan yang diharapkan.

Gambar-gambar menarik yang ditampilkanĀ dalam konten akan memberikan pengalaman visual tersendiri dalam layar sempit pada komputer dan akan memancing respon untuk bereaksi dan berinteraksi dari konsumen.

2. konsep yang jelas.

Dalam menyusun konsep dari suatu strategi digital yang efektif, kita bisa memulainya dari sebuah Wawasan yang kuat. Konten Materi yang kuat Ā bisa didapat dari riset yang benar. Sebelum memulai riset, seorang konseptor Ā harus benar-benar bisa menggali potensi dan kekuatan jual dari produk itu sendiri, bagaimana target marketnya, serta kondisi pasar yang berpotensi. Sebaiknya dihindari menciptakan Brand produk dari sudut pandang pribadi, meski konsepnya bisa berasal dari pilihan pribadi tetapi orientasi pemasaran harus menuju ke area yang lebih luas.

Perbanyaklah konten yang berbicara secara Visual, banyak situs sekarang menggunakan kombinasi gambar dan video untuk membantu memperkuat mengkomunikasikan konten. komunikasi visual jauh lebih cepat dipahami daripada Text, ini juga memungkinkanĀ  pengguna web untuk bertahan setidaknya lebih dari 10 detik ketika halaman pertama dibuka.

3. Menentukan Channel utama dan Supporting Channel.

Strategi Digital yang baik Ā tidak harus menggunakan semua channel atau sumber pengelola jaringan Ā untuk melakukan promosi. Belum tentu setiap channel itu pas dengan Target Audience. Apakah website ternyata menjadi channel utama, dan Social Media / mobile yang menjadi channel pendukung, atau bisa sebaliknya.

Ada kesempatan meluaskan nama dengan berkontribusi pada blog lain (tentunya dalam bidang yang terkait). Misalnya dengan merespon tulisan dengan komentar atau mengirimkan beberapa tips khusus. Orang yang menyukai akan mulai menelusuri dan menggali ke sumbernya yaitu situs kita sendiri. Hasilnay adalah mereka mulai mengenali dan mengingat tempat kita.

4. Ā Orisinalitas Konten.

Konten yang menarik dan bisa mempengaruhi konsumen adalah tujuan utama persiapan ini. Konten tersebut bisa memberikan rasa nyaman dan membutuhkan sehingga membuat mereka mempertimbangkan, membeli, bahkan mencintai sebuah brand & produk. Untuk itu diperlukan membuat konten yang original.

Tidak harus sebuah konten yang benar-benar asli dan tidak ada dimanapun, tetapi bisa sebuah konten yang dibuat dalam bentuk lain dan sangat pas dengan kebutuhan Target konsumen.

5. Mengoptimalkan semua digital asset dan fitur yang ada.

Kadang ada beberapa fungsi fitur digital marketing yang tidak maksimal diterima oleh konsumen, bisa terjadi karena asset digital yang mereka punya tidak teroptimisasi dengan baik, misalkan ternyata dalam salah satu halaman dari website kita ada struktur kode/elemen yang tidak ramah terhadap search engine, timing pada saat kita melakukan twitter update tidak sesuai dengan audience kita, fitur halaman yang tidak friendly dengan sistem pada mobile phone atau fitur penghubung dari audience ke admin kita tidak bekerja, hal ini dapat menghambat komunikasi dan berdampak pencapaian promosi yang tidak maksimal

6. Friendly dengan sistim jaringan Mobile

Berkembangnya teknologi perangkat telepon genggam saat ini membuat akses internet tidak hanya dapat digunakan oleh perangkat komputer saja. Saat ini banyak sekali konsumen yang mencari berbagai macam jenis informasi hanya dengan melalui telepon genggamnya saja.

Saat ini cara beriklan paling agresif adalah dengan menjadikan mobile terlebih dulu. smartphone membuka jendela dunia paling dekat dan cepat serta memberikan kesempatan merespon lebih cepat dari cara yang pernah ada.

Bagi Anda yang telah memiliki sebuah halaman situs, pastikan halaman situs Anda telah mendukung mobile mode. Tak kalah penting ketika ada penawaran untuk membeli, ialah bagaimana memudahkan users membayar suatu barang, misalnya dengan bekerja sama dengan beberapa channel dalam metode pembayaran online.

7. Optimalkan Kode Link Penelusuran (URL) dan Fitur Pencarian (SEO) yang tepat

Pelajari dengan baik dan usahakan pemakaian kata-kata kunci pada fitur search engine (SEO/Search Engine optimization) yang tepat untuk memberikan arah pencarian yang mudah serta mengoptimalkan kode URL (/Uniform Resource Locator) Ā yang akan ditampilkan dalam iklan pencarian Anda sehingga relevan dengan produk atau layanan yang Anda promosikan.

Salah satu lahan potensial bagi SEO adalah Social Media yang juga mempengaruhi peringkat Pencarian situs Anda di mesin pencari (SEO).

8. Berinteraksi Dengan Audiens

Bagaimana bisa menjual sesuatu kepada siapa pun jika mereka tidak terlibat dan menanggapi komunikasi Anda. Jadi, menilai seberapa baik Anda berkomunikasi dengan kontak adalah penting untuk pencapaian komunikasi. Periksa keterlibatan email Anda untuk melihat komunikasi Anda berjalan dengan baik. Gunakan Social Media dengan sangat baik, karna disini banyak orang menghabiskan waktu luangnya untuk berinteraksi. atau kalau perlu Buatlah promosi tertentu yang melibatkan partisipasi dan interaksi dengan konsumen,

Ketertarikan pembaca terhadap suatu konten yang menarik akan mendorong mereka untuk menshare kepada lingungan pertemanannya sehingga konten itu akan semakin meluas.

9. Waktu yang tepat untuk online
Anda tidak perlu harus selalu online, namun pastikan Anda rutin mengupdate, hal ini dilakukan agar audience merasa bahwa tempat ini tetap “hidup” seolah tidak terbengkalai.

Jangan lupa untuk selalu memperbarui postingan dengan hal-hal yang segar dan menarik. Anda tidak harus setiap hari memaksakan diri untuk selalu online dan posting jika dirasa tidak perlu. Namun akan lebih baik aktifitas harian anda untuk memonitor bila perlu merespon inbox yang masuk

Konten yang bagus dan diposting pada momen yang tepat, akan tersebar sangat luas dan mampu mengangkat eksistensi dan penyebaran produk.

10. Sales News Letter

Selanjutnya adalah, Sales News letter yang dikirim dan juga mampu menentukan keberhasilan kegiatan digital marketing. Dari sini, konsumen akan menilai dan mendapatkan gambaran umum mengenai produk yang anda pasarkan maupun aktifitas promo atau progress pengembangan. Jika Anda menemui kesulitan dalam membuatnya, anda bisa menggunakan seorang copywriter melalui artikel marketing yang mampu membantu penjualan.

11. Harga yang Terukur

Pertimbangkanlah saat menentukan harga sebuah produk. Sesuaikan dengan konsumen dan kualitas produk yang Anda pasarkan, mungkin saja ada beberapa situs lain yang mempunyai penawaran produk yang sama tetapi mempunyai harga yang lebih bagus. perlunya memonitor setiap perkembangan yang dilakukan pesaing dapat menentukan harga yang tepat serta tantangan strategi baru untuk bersaing. Gunakan perbedaan harga Online dengan Offline (membeli di toko/pasar) agar konsumen mendapatkan manfaat yang bagus ketika mereka membuka situs Anda.

12. Promosi

Manfaatkanlah fasilitas berpromosi gratis di Internet yang dapat Anda gunakan. Seperti blog, website, jejaring sosial dan masih banyak lagi. Sesuaikan dengan kondisi budget, target market, efektikitas dan efensiensi. Anda juga dapatĀ  menggunakan search engine optimization (SEO) Namun jangan lupa untuk tetap bersabar, karena teknik ini memerlukan proses dan waktu yang tidak sebentar

Kunci keberhasilan DM

Dalam menjalani strategi Digital Marketing sangat diperlukan ketelatenan dan kesabaran karna proses penyebaran yang sangat cepat tidak bisa diimbangi dengan respon konsumen yang cepat pula, banyak sekali faktor yang mempengaruhi keputusan konsumen terutama jika didasari dengan kepercayaan. Tetapi dengan ketekunan dan penyampaian promosi yang terus menerus bisa dipastikan akan mendapatkan perhatian dan respon yang kita harapkan dengan lebih cepat.

Semoga Sukses.

Baca juga :

Kesalahan umum saat beriklan lewat Sosial Media

sales promotion tools khusus untuk menarik pelanggan kompetitor

Apa penyebab Sulitnya menjual produk property?

Kegagalan yang sering terjadi dalam Marketing Communication

 

, , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , ,

Fahri ubay

Branding Strategic & Marketing Communication Consultant, Graphic Designer

Comment (1)

Leave a Reply