Inovasi dalam pekerjaan kadang diperlukan untuk memberikan hasil yang lebih baik, berbeda dan lebih ‘mudah’ dalam hal pengerjaan maupun aplikasi di media printing maupun field/outdoor.
Beberapa innovasi tersebut ternyata memberikan cara kerja maupun hasil yang berbeda bahkan “out of Box” yang tidak atau sangat jarang dilakukan oleh team lain. Beberapa aplikasi yang inovatif itu antara lain :
1. 3D effect Illustration printing sticker
Dalam area public entertaining, gambar ilustrasi 3D biasanya dibuat untuk keperluan foto selfie atau dalam Art graphic exhibition yang sering diaplikasikan pada lantai/public human road yang biasanya digambar langsung di lokasi pada media fisik seperti plester cor, aspal, tile dan lain-lain dengan alat lukis seperti kapur, pastel, cat dan lain-lain. Namun kali ini mengapa tidak dicoba cara yang sangat mudah dengan memanfaatkan hasil digital printing. Tingkat kesulitan pengerjaan gambar hanya dilakukan dengan kemampuan Digital imaging Photoshop dan proyeksi distorsi dari page image nya dimana dilakukan penyesuaian tampakan hasil printing- yang setelah di pasang di lokasi dan akan dilihat dalam 1 titik pandang tertentu yang akan menghasilkan view 3D effect yang Amazing..!
2. Moke Up figure Produk (Dummy) non Fiberglass
Banyak variasi cara pembuatan dari contoh produk yang berfungsi sebagai Dummy atau Moke Up/Mannequin sebagai Produk display di exhibiton maupun pada centerpoint. Yang paling sering digunakan adalah dengan bahan Fiberglass dan Styrofoam.
Fiberglass paling banyak diminati karena hasil yang permanen realistis, kokoh, tahan air/panas, tahan benturan kecil atau tangan jahil dari pengunjung, tapi biaya pembuatannya sulit dan sangat mahal, sedangkan Styrofoam mudah dibentuk, ringan dan lebih murah, namun rapuh, mudah patah dan tidak permanen.
Bagaimana menemukan suatu hasil yang permanen, kokoh, realistis, mudah dibentuk namun relatif lebih murah? Kami mencoba membuat, tetap dengan bahan murah styrofoam, dengan kemudahan membentuk tanpa dicetak (Moulding) . Setelah bentukan sempurna, dilakukan protecting tekstur dari styrofoam yang rapuh dengan dempul yang diformulasi khusus agar hasilnya keras melindungi styrofoam dari bentruran halus dan tangan jahil. hasil setelah di cat dan finishing glossy, didapat tampilan yang bagus, kokoh dan ringan meski tidak sekeras tekstur fiberglass, namun untuk kebutuhan semi permanen 1-3 tahun display produk ini dapat bertahan.
3. Design Image Artist Impression dengan software graphic non 3D
Biasanya pembuatan Artist impression dilakukan dengan cara manual (painting handmade) atau dengan software 3D (SketchUp, 3D Max, Autocad, Maya dan lain-lain dengan finishing Photoshop). hal ini membutuhkan kemampuan mengoperasikan 3D software dan photoshop yang baik, dan tentunya performa komputer yang mendukung.
Bagaimana ketika kemampuan RAM dan memory komputer kita terbatas atau tidak bisa mengoperasikan 3D software? Disini sangat dibutuhkan kemampuan manual dari menggambar prospektif yang dilakukan para artist impression jaman dulu. mari kita lakukan Manual drawing vector dengan software Corel Draw, Adobe Illustrator atau Macromedia Freehand. Let’s be a Vector maker.
Ini adalah menggambar manual dengan kelemahan tidak bisa dirubah angle dan distorsinya ketika sudah jadi. Maka perencanaan angle viewnya dilakukan dengan sketsa tangan diatas kertas. ketika sudah matang sudut pandang tampilannya, kita mulai menggambar dengan garis-garis, blocking & fill serta Prospective line guide. perlu ketabahan dan ketekunan luar biasa menggantikan pena Rotring dengan Mouse. Setelah bentuk bangunan sudah jadi dengan blocking colournya lengkap dengan profile-profile line yang dibuat berdasarkan group path atau layer. Mari kita export render ke Photoshop untuk finishing akhir seperti yang dilakukan artist impression pada umumnya.
4. Unpredictable Bike Jersey Design
Ketika Foco Custom Bike Wear menemui saya untuk mencari atmosfir baru design graphic jersey untuk produknya dengan orientasi Design New Wave, Out of box dan Adrenaline Pumpin. Saya coba pelajari apa yang biasa dibuat oleh garment lain dalam mendesign bike jersey, ditemukan pola graphic Sport-Racing yang umum seperti : Logo-logo, colour blocking, garis-garis melintang, dots dan lainnya. Ini gambaraan umum yang dibuat produsen Sport-Race dimana-mana.
Kebebasan yang ditawarkan dalam mendesign dalam koridor Sport & Adrenaline, menjadi tantangan “gila” yang coba ditembus dengan mendesign bentuk-bentuk yang tidak umum dan unpredictable seperti : bentuk detail aksesoris sepeda, bentuk spesifik benda-benda tertentu, font-font unik, desktop background graphic bahkan Alien skin diaplikasikan dengan editing photoshop yang Grunge dan ekstreme filtering. Hasilnya karya grafik mengejutkan dan freestyle sport minded yang memompa semangat para biker.
Ratusan design yang telah dibuat pun sanggup meledakkan pemesanan Custom Jersey ini secara luar biasa dalam beberapa kali pameran saja.
5. Lampu Hias Dekoratif berbahan kayu dan PVC
Pada salah satu Mall Shopping center di Jakarta Utara, kami mengajukan Paket Dekorasi hiasan non seasonal, sebagai penunjang tampilan interior pada Voide. Dengan memberi keyakinan bahwa display ini unik dan indah dengan lampu-lampu ‘cabe’ didalamnya. Pada saat produksi ada keraguan apakah hasilnya akan terlihat Mewah, elegant dan indah dengan budget yang rendah ?
Diputuskan memakai bahan dasar kayu list 1×1 dan plastik PVC putih susu serta sticker transparan sebagai pemberi aksen warna (Maaf, hasil foto tidak semewah hasil yang sebenarnya :). Rangkaian segitiga dari kayu list di paku dan lem membentuk konstruksi kerucut dengan tinggi 2m dan dicover plasrik PVC dan sticker warna. Finishing dari kayu list adalah plamir tebal bertekstur dan cat dasar hitam, teknik penyemprotan Pylox silver secara transparan dan mengambang akan menghasilkan tampakkan seperti konstruksi besi tempa, serta dengan memasukkan ratusan butir lampu cabe yang menyala, akan memberikan pencahayaan backlighting yang elegant dan cantik.
Tidak heran ketika seorang pegawai maintenace building bertanya : “Lampu seberat itu apa bisa ditunjang dengan tali senar sekecil itu..?” jawaban kami adalah :”Itu tidak seberat yang terlihat, karena bahannya hanya kayu kecil dan plastik saja kok…“.
Banyak sekali inovasi dan terobosan unik yang kami lakukan yang tidak cukup dimuat di halaman ini. Tentunya butuh kreatifitas dan pengetahuan teknis yang cukup untuk mendapatkan solusi mencari kemudahan bekarya dan menghasilkan pekerjaan yang bagus. Dengan menguasai tahap-tahap prosedurnya dan sumber yang mendukung, mari kita “Bermain” dengan kreatifitas baru yang belum terpikirkan oleh orang lain. Selamat Berkarya.
Baca juga :
Display Dekorasi Simpel & Indah Penunjang Event Branding & Promosi
Seberapa pentingnya Maskot bagi promosi produk?
Bagaimana mendesign Booth Pameran yang representatif
Mengembangkan Ide-ide dahsyat dalam pembuatan Kreatif Iklan
[button color=”white” size=”normal” alignment=”none” rel=”follow” openin=”samewindow” url=”http://klopidea.com/contact-usif-you-need-help-to-designing-or-branding/”]Presented by : Fahri Ubay, Branding & Communication consultant, Creative Director & founder of klopidea.com[/button]